Dapatkan informasi terkini seputar smartphone android, download games aplikasi android, tips dan trik yang disajikan dengan sangat lengkap serta informasi seputar harga smartphone murah dan berkualitas.

Asus Zenfone 3 Laser Tembus Seharga $283 Atau Sekitar Rp 3,7 Juta Di India

Anonymous

homeponsel.com - Asus Zenfone 3 Laser kabarnya telah diluncurkan di India seharga  $283 atau sekitar Rp 3,7 juta. Rencanaya ponsel ini akan dijual melalui beberapa toko online seperti, Asus Exclusive Store, Paytm, ShopClues, Snapdeal, Flipkart, Amazon, retail offline, dan Tata CLiQ.

Smartphone yang menjalankan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow terbaru dengan antarmuka ZenUI 3.0 ini dibekali dengan layar sentuh sebesar 5,5 inci memiliki resolusi full HD 1080p atau 1920 x 1080 piksel dengan kerapatan mencapai 401 piksel per inci dan dilapisi dengan antigores dari Gorilla Glass 3 serta didukung dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching).


Performa yang dimiliki ponsel ini cukup tangguh di kelasnya berkat dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 430 dengan prosesor ARM Cortex-A53 64-bit octa-core yang memiliki kecepatan sebanyak 1,4GHz dan ditopang oleh pengolah grafis dari Adreno 505 serta diperkuat dengan memori RAM sebesar 2GB atau 4GB.

Sektor kamera ponsel tangguh ini cukup istimewa, Asus menyematkan kamera belakang beresolusi 13 megapiksel dilengkapi beberapa fitur pendukung seperti, sensor Sony IMX214, laser-autofokus generasi kedua serta dual-tone LED flash. Selain itu, hadir pula kamera depan beresolusi 8 megapiksel lengkap dengan fitur fixed focus untuk mengakomodasi foto selfie maupun video call.

Sektor penyimpanan ponsel ini dilengkapi dengan memori internal berkapasitas 32GB atau 64GB yang masih dapat diperluas hingga 256GB melalui slot microSD yang tersedia. Konektivitas yang disediakan antara lain,  4G LTE, 3G HSDPA, WiFi, Bluetooth, dan dual SIM. Asus Zenfone 3 Laser juga didukung dengan baterai 3000mAh.